Vancouver - Sangat jarang melihat mobil super seperti Ferrari, atau Lamborghini di jalanan, tetapi melihat mobil-mobil ini saling beradu kecepatan dengan sebuah pesawat tempur ibarat mimpi menjadi kenyataan bagi para penggila kecepatan.
Komunitas mobil super di Vancouver Kanada, akhir bulan ini akan menggelar lomba unik itu di Cold Lake.
Jadi siapkan diri Anda untuk melihat pertempuran antara jet tempur milik Angkatan Udara Kanada yakni CF-18 melawan supercar Ferrari Enzo milik pengusaha Zahir Rana.
Untuk melawan pesawat jet itu, Rana yang juga penggagas acara unik ini sudah memodifikasi Enzo seharga US$ 2 juta miliknya dengan menggunakan mesin twin turbo 860 hp yang bisa menyentuh kecepatan 392 km per jam. Selain Enzo, mobil super Saleen S7 Twin Turbo juga siap beradu dengan pesawat tempur itu.
Acara yang tergolong aneh itu sebenarnya dalam rangka menggalang dana bagi para keluarga militer. Dana yang dikumpulkan dari peserta akan diserahkan untuk mendukung 4 yayasan kemanusiaan yang terkait.
Antusiasme pemilik mobil super cepat dalam mengikuti ajang ini ternyata cukup banyak. Terbukti sudah 75 pemilik supercar telah mengembalikan formulir pendaftaran untuk bergabung dalam amal tersebut. Setiap kontestan yang bersedia cukup membayar US$ 500 atau sekitar Rp 4,5 juta.
"Ini ajang yang menyenangkan bagi penggemar mobil cepat. Kita memiliki 100 nama pendaftar," kata Rana Seperti dilansir The Vancouver Sun
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar